Tips Menjelang Penghapusan Situs Web di Google Business Profile — Terkejut dan saya menyesal rasanya membaca informasi terbaru tentang Google Business Profile, mereka akan segera Menghentikan Layanan Situ Web Gratisan-nya!
Kalau Anda pun rajin mengecek Google Business Profile, maka sudah barang tentu akan membaca informasi yang sama. Ya, Google Business Profile menghentikan layanan situs web gratisan yang selama ini mereka berikan.
Seperti yang sama-sama kita rasakan, dengan situs web tersebut kita sangat terbantu dalam hal branding. Visibilitas bisnis yang kita tawarkan sangat efektif dengan adanya situs web ini.
Karena pelanggan ketika ada kecenderungan dengan bisnis kita maka mereka masuk ke website untuk sekadar mengenal profil bisnis.
Selama ini jamak terjadi pada bisnis saya, konsumen yang akan mencetak spanduk, stempel, plakat, buku, kartu nama, brosur, dan pekerjaan digital printing sejenisnya berasal dari website Soreangkupod.
Tapi yaa sudah lah ya, mau gimana lagi .. Sekarang mari kita ikuti petunjuk dari pihak Google Business Profile guna persiapan sebelum website kita tersebut akan mereka benar-benar hentikan dan mereka hapus.
Tips Menjelang Penghapusan Website di Google Business Profile
Di dalam laman resminya, Google Business Profile mengumumkan dengan headline.
“Websites yang mereka telah buat untuk kita atau Profil Bisnis Google akan segera mereka nonaktifkan”.
Situs web yang selama ini aktif di Profil Bisnis Google, mereka peroleh berdasarkan informasi pada Profil Bisnis Anda.
Kelak pada Maret 2024, situs web ini akan mereka nonaktifkan, dan pelanggan yang mengunjunginya akan mereka arahkan ke Profil Bisnis Anda.
Pengalihan ini akan berlangsung hingga 10 Juni 2024. Khususnya dengan yang saya alami, Google Business Profile (GBP) menginformasikan bahwa, “Situs web yang telah Google buat dengan Profil Bisnis akan segera mereka hapus, yang berarti https://soreangku-print-on-demand-layanan.business.site/ akan mereka nonaktifkan dalam waktu dekat. Mulai 1 Maret hingga 10 Juni 2024, situs tersebut akan mengalihkan pelanggan ke Profil Bisnis Anda. Selanjutnya, situs tersebut akan tampil sebagai tidak tersedia.”.
Profil Bisnis Anda tidak akan terpengaruh
Kabar gembiranya, setelah penghapusan situs web, nantinya tidak memberikan pengaruh negatif. Hal tersebut Google sebutkan dalam poin-poin pada tips yang mereka anjurkan.
Inilah poin utama sebagai Tips Menjelang Penghapusan Situs Web di Google Business Profile.
- Domain yang berakhir dengan business.site dan negocio.site akan dihapus dari bidang situs web pada Profil Bisnis Anda pada bulan Maret. Google merekomendasikan agar saya memperbarui Profil Bisnis Google dan arahkan ke situs web baru.
- Profil Bisnis Anda tidak akan terpengaruh. Ketika pelanggan mengunjungi situs web yang dibuat dengan Profil Bisnis Google Anda, mereka akan diarahkan ke Profil Bisnis Anda.
- Dan sekiranya saya tidak memiliki situs web yang berasal dari Profil Bisnis Google, perubahan yang dibahas dalam artikel ini tidak akan memengaruhi Anda.
Artinya, Google Business Profile tetap berfungsi seperti biasanya, seperti:
- Memamerkan bisnis Anda.
- Berbagi informasi penting, pembaruan, dan tautan ke platform sosial lainnya.
- Menggunakan foto untuk menarik perhatian pelanggan.
- Memberi tahu pelanggan cara menghubungi Anda melalui pesan atau dengan menambahkan nomor telepon Anda.
Google mengatakan, “Pelanggan Anda hanya akan diarahkan ke Profil Bisnis Anda hingga 10 Juni 2024. Setelah tanggal tersebut, pelanggan akan menerima pesan ‘halaman tidak ditemukan’ saat mencoba mengunjungi situs web Anda.”
Jika saya ingin terus memiliki situs web untuk bisnis yang tengah saya kelola, Google menyarankan saya untuk membuat situs web baru menggunakan alat lain dan memperbarui Profil Bisnis saya dengan alamat situs web yang baru.
Pada intinya, mereka mengajak kita untuk membuat situs web sebagai penggantinya dengan platform lain, seperti; blogger atau blogspot, wordpress, wix, google sites, dan alat lainnya.
Itu saja barangkali yang bisa saya informasikan seputar Tips Menjelang Penghapusan Situs Web di Google Business Profile. Beruntungnya kita semua karena penghapusannya tidak ada dampak yang buruk bagi keberlangsungan bisnis online menggunakan GBP.